PT Expertindo sebagai salah satu perusahaan jasa training dan konsultan terkemuka di Indonesia menggelar online training dengan berbagai judul di minggu keempat oktober 2021. Menggunakan fasilitas video conference seperti Zoom, Google Meet dan MS Teams, instruktur dan peserta yang berasal dari beberapa tempat yang berbeda langsung bertatap muka untuk membahas materi pelatihan. Judul pelatihan yang berlangsung antara tanggal 25 hingga 30 Oktober 2021 antara lain Building management, Outsourching Management, Business Model and Notation dan Manajemen Proyek.
Foto Online Training Oktober 2021 PT Expertindo Minggu Keempat
Pelatihan ini diikuti peserta dari berbagai instansi dan perusahaan baik dari instansi pemerintah pusat dan daerah, Badan usaha milik negara, perusahaan nasional dan multinasional, institusi pendidikan dan lainnya. Adapun instansi peserta yang mengikuti online training minggu ini antara lain berasal dari PT Alun Indah, PT. QWORDS Company International dan Nirwana Theresia. Adapun pembahasan dari beberapa tiap pelatihan yang berlangsung adalah sebagai berikut:
Building Management
Salah satu penunjang proses kinerja dalam suatu perusahaan adalah Gedung. Sebagai salah satu aset yang penting perawatan dan pengelolaanya gedung harus mempunyai manajemen gedung yang baik yang berkesinambungan dengan tujuan untuk mengurangi atau menhindari biaya yang tidak diperlukan dalam pemeliharaan gedung. Dalam Manajemen Gedung yang baik didalamnya terdapat pengelolaan pekerjaan perawatan dan pengamanan gedung. Semuanya bertanggung jawa kepada seorang manajer.
Outsourching Management
Pilihan untuk merekrut tenaga outsourcing merupakan salah satu pilihan yang menarik untuk melakukan efisiensi biaya tenaga kerja. Akan tetapi, banyak pihak yang tidak setuju dengan kondisi semacam ini, bahkan mengusulkan agar pemerintah mengeluarkan kebijakan yang melarang atau sangat membatasi kegiatan outsourcing. Dalam prakteknya, sejumlah studi menunjukkan bahwa kebijakan mengenai tenaga kerja yang terlalu kaku dan rigid dalam jangka panjang justru akan merugikan ekonomi sebuah negeri. Dengan kata lain, peraturan tenaga kerja yang “terlalu” melindungi kepentingan dan hak pekerja acapkali justru menjadi bumerang bagi kemajuan ekonomi bangsa. Training ini akan membahas mengenai manajemen outsourcing dari pengertian, dasar hukm sampai manajemen kinerja outsourcing.
Manajemen Proyek
Proyek diartikan sebagai suatu kegiatan sementara yang berlangsung dalam jangka waktu tertentu, dengan alokasi sumber daya terbatas dan dimaksudkan untuk melaksanakan tugas yang telah ditentukan. Keberhasilan suatu proyek bergantung pada sejauh mana proyek tersebut dapat memenuhi kriteria keberhasilan proyek. Kriteria tersebut antara lain : Manfaat proyek, Kualitas proyek , jangka waktu penyelesaian dan biaya yang dikeluarkan.
Proyek merupakan interaksi yang rumit antara faktor manusia, material, peralatan, metoda, modal dan manajemen. Oleh karena itu, agar proyek dapat berjalan dengan baik dan memenuhi kriteria di atas, maka diperlukan kesiapan sumber daya manusia yang akan menanganinya. Di dalam workshop ini akan dibahas konsep dan aplikasi manajemen proyek secara sistematis sehingga memberikan manfaat wawasan yang komprehensif mengenai manajemen proyek.
Selain Online Training Oktober 2021 PT Expertindo Minggu Keempat, PT Expertindo juga menggelar In House Training yang beritanya dapat dilihat di link berikut => In House Training.
Untuk judul dan informasi online training, kunjungi juga website PT Expertindo lainnya di alamat www.e-trainingonline.com