DESKRIPSI
Hal utama yang perlu diperhatikan bagi perusahaan adalah kepuasaan konsumen terhadap produk yang dihasilkan dan service atau pelayanan yang diberikan. Karena kepuasan konsumen dapat menjadi tolak ukur keberhasilan fungsi produksi dan pelayanan. Sehingga perusahaan mampu bersaing dan bertahan dengan para kompetitior yang semakin lama semakin berkembang dan meningkat.
Peningkatan kualitas pelayanan dapat dilakukan dengan mengukur tingkat kepuasan pelanggan, yang hasilnya merupakan input sebagai upaya perbaikan bagi perusahaan.
Training ini akan membahas mengenai bagaimana mengukur tingkat kepuasan pelanggan dengan metode dan tools management yang aplikatif untuk mengukur dan mengolah data hingga mencapai kepuasan pelanggan, sehingga peserta diharapkan mampu mengaplikasikan tools tersebut di lapangan.
TUJUAN
Setelah mengikuti training ini diharapkan peserta dapat :
- Memahami konsep kepuasan pelanggan dan peningkatan kualitas
- Menggunakan metode untuk pengukuran peningkatan kepuasan pelanggan
- Mengaplikasikan metode pengukuran kepuasan pelanggan di perusahaan
MATERI
- Konsep kepusaan pelanggan dan konsep kualitas dalam industri manufaktur dan jasa
- Dimensi kualitas pada manufacture
- Dimensi kualitas pada jasa
- Quality Improvement Technique
- Pareto diagram
- Matrix Analysis
- Cause – and effect diagram
- Check sheet
- Histogram
- Process capability
- Control chart
- Metode Servqual
- Definisi, ruang lingkup dan pengertian
- Dimensi kualitas pelayanan metode servqual
- Tangibles
- Reliability
- Responsiveness
- Assurance
- Emphaty
- Pengolahan data metode SPSS
- Ruang lingkup pengolahan data metode SPSS
- Langkah – langkah metode SPSS
- Analisis data Uji hipotesis
- Studi kasus dan praktek
PESERTA
Semua karyawan, Engineering, Quality Control, Maintenance, Production dan department lain yang terkait dengan kepuasan pelanggan dan Quality improvemet.
METODE
Metode pelatihan online dapat dilakukan dengan dua metode dimana Peserta dapat memilih metode yang sesuai. Metode tersebut adalah :
- Metode Peserta Belajar Online Mandiri (Asinkron) yaitu:
- Peserta mendownload materi pelatihan (dalam bentuk file PPT/PDF/video) dan belajar mandiri dengan waktu belajar diatur sendiri oleh peserta.
- Masa aktif tayang setiap materi pelatihan 4 minggu dengan disediakan konsultasi maks 4 jam online dihitung sejak materi mulai ditayangkan.
- Apabila diperlukan peserta dapat diskusi atau konsultasi terkait dengan materi yang akan difasilitasi oleh konsultan/trainer dari PT Expertindo melalui berbagai media seperti Google Meet, Hang Out, Zoom, Team link, atau WhatsApp sesuai dengan kesepakatan.
- Tersedia paket harga khusus jika ada beberapa orang mendaftar untuk training yang sama dan dari perusahaan yang sama
- Metode Live Online Training (Sinkron) yaitu:
- Instruktur mengajar secara LIVE dengan durasi 4 jam perhari selama 2 hari secara terjadwal
- Media Live training dapat menggunakan Google Meet, Hang Out, Zoom atau Team link.
- Tersedia harga khusus jika training yang sama diikuti oleh beberapa peserta dari perusahaan yang sama
INVESTASI DAN FASILITAS
- Course Fee Rp 2.900.000
- Modul online training
- Certificate training Hardcopy dan atau Softcopy
INSTRUKTUR
Arya Wirabhuana, S.T, M.Sc, CMPM and Team
Professional trainer dan konsultan di bidang manajemen. Menyelesaikan pendidikan Master of Science dari University Technology Malaysia di Tahun 2006. Memiliki gelar Certified Master of Project Management dari Brainbench Test centre – Project Management Institute PMBOK test centre di tahun 2009 & 2012. Berpengalaman memberikan berbagai training di bidang manajemen, quality control, dan supply chain di berbagai perusahaan baik BUMN, swasta nasional, maupun multinasional.